Cara Jitu Meningkatkan Traffic Website Kamu

December 1, 2020 by admin0
pexels-photomix-company-106344-1200x801.jpg

Bagi pengusaha dan marketers, tidak ada hal yang lebih penting dibandingkan pelanggan. Banyak orang mencoba berbagai strategi marketing untuk diterapkan untuk bisnis. Salah satunya dengan menggunakan website.

Tetapi banyak orang yang hanya mementingkan tampilan desain website yang menarik saja, namun tidak mempertimbangkan cara untuk menarik pengunjung datang. Alhasil, website tidak efektif digunakan dan kamu akan kalah saing dengan kompetitor lain karena websitemu memiliki traffic yang rendah atau bahkan konten websitemu tidak muncul di halaman pencarian.
Mungkin banyak yang merasa website tidak efektif dalam menarik pengunjung. Apa sih yang menyebabkan website kamu memiliki pengunjung yang sedikit? Bagaimana cara meningkatkan traffic website? Semua itu tergantung dari strategi yang kamu lakukan untuk menonjolkan website kamu dibandingkan website yang lain. Yuk kita pahami lebih lanjut cara meningkatkan traffic website pada artikel dibawah ini!

Cara Meningkatkan Traffic Website

Seorang pemilik website dituntut untuk pandai dalam memasarkan website mereka. Kita harus bisa membentuk kegiatan-kegiatan dalam dunia digital agar website kita dikenal banyak orang. Terobosan baru dan konsistensi dalam memasarkan produk harus dilakukan agar website kita lebih baik dibandingkan kompetitor. Berikut beberapa cara yang dapat kamu lakukan untuk meningkatkan traffic website:

1. Advertise

Kita bisa menampilkan iklan website kamu di berbagai platform. Masing-masing platform memiliki kelebihan dan kekurangannya sendiri tergantung dari tujuan mana yang ingin kita capai. Apabila kita ingin traffic website juga berpengaruh kepada meningkatnya penjualan, maka kita bisa menggunakan kata kunci yang menjual sebagai strategi pemasarannya. Beberapa kegiatan pengiklanan yang bisa kita lakukan yaitu Google Search Advertising dan Google Maps Advertising.

  • Google Search Advertising
    Google Ads ini merupakan strategi marketing berbayar. Dimana website kita akan tampil pada peringkat atas mesin pencarian terhadap kata kunci tertentu. Peringkat akan disesuaikan dengan relevansi kata kunci yang dicari oleh pengunjung. Google Search Advertising hanya akan meminta pembayaran ketika seseorang memencet iklan bisnis kamu.
  • Google Maps Advertising
    Kita juga bisa menggunakan Google Maps Advertising untuk website kita. Iklan ini memungut biaya, namun feedback yang didapatkan sangat tinggi. Jika menggunakan iklan seperti ini, website kita akan muncul di peringkat atas pada Google Maps.

2. Memasarkan melalui Sosial Media

Dalam membuat sebuah website, kita harus aktif memasarkan bisnis kita pada platform lain. Kita tidak boleh hanya mengandalkan pengunjung datang sendiri. Salah satu cara yang bisa dilakukan yaitu dengan memasarkan melalui sosial media.Sosial media yang kamu pilih harus disesuaikan dengan bisnis kamu. Apabila bisnis kamu mengandalkan foto atau gambar produk, maka kamu bisa menggunakan platform seperti Pinterest, Instagram, TikTok. Sosial media dapat mengoptimalkan pemasaran yang dilakukan karena iklan akan ditampilkan sesuai dengan target yang diinginkan.

Baca juga : Cara Menambah Penghasilan dengan #DiRumahAja Melalui Internet

3. Display Advertising

Display Advertising merupakan iklan yang berbentuk gambar atau video yang dipasang untuk memasarkan produk atau jasa sebuah perusahaan. Display Advertising biasanya dipasang pada website-website yang relevan dengan bisnis pemasang iklan tersebut. Pasti kamu sudah sering melihat iklan sejenis ini. Biasanya display advertising dapat dimuat di berbagai posisi seperti atas, samping, dan bawah. Display advertising akan membuat bisnis kita terlihat profesional, meningkatkan brand awareness, dan juga pelanggan.

4. Retargeting Advertising

Retargeting Ads dapat tampil pada sebuah website atau sosial media. Iklan jenis ini biasanya ditujukan kepada orang-orang yang sudah pernah mengunjungi website atau menjadi pelanggan pada bisnis kita. Sehingga iklan ini dibuat untuk menarik pelanggan itu untuk kembali datang.

5. Buat Judul dan Konten yang Menarik

Judul menjadi faktor penting yang dapat menarik pengunjung. Jika judul yang dibuat saja tidak menarik, pengunjung akan malas untuk membaca isinya. Hal itu akan mempengaruhi traffic website kamu juga. Pengunjung akan malas untuk melihat isi website lainnya karena tidak menarik untuk dibaca. Alhasil website kamu akan sepi pengunjung, guys!

6. Optimasikan Search Engine Optimization (SEO)

Kamu sangat membuang kesempatan apabila tidak memanfaatkan SEO pada website. Optimasikan penggunaan SEO untuk konten website. SEO yang baik akan membuat website memiliki peringkat tinggi pada mesin pencarian. Untuk memaksimalkannya, kamu juga bisa menggunakan link internal yang mengarahkan pengunjung ke konten yang lain. Dengan memasukkan link internal, kamu juga membuat pengalaman mudah dan bermanfaat kepada para pengguna.

Banyak banget kan cara-cara untuk meningkatkan traffic di website? Sayang banget kalau punya website tapi traffic kamu masih rendah. Oleh karena itu, mulai coba yuk beberapa langkah di atas untuk menaikkan traffic website kamu. Semoga tips ini bisa bermanfaat untukmu ya!

Baca juga : 4 Contoh Marketing Empati Konsumen ini Efektif Saat Pandemi

 

Jika anda ingin memulai bisnis dan memerlukan strategi ampuh dalam meningkatkan omset maupun penjualan. Silahkan kunjungi MARKBro dapatkan strategi marketing yang dapat mendongkrak bisnis anda sekarang.

Silahkan kunjungi MARKBro untuk mendapatkan desain yang membuat penjualan meningkat untuk bisnis anda.


Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *




Hubungi Kami


Call us

081231133033


Visit us anytime

Karang Rejo sawah 2 No 29, Surabaya


Kirim Email

hai.markbro@gmail.com



About us

Markbro adalah jasa pelayanan design, video, pengelolaan Media sosial dan pembuatan website.


Subscribe


Sign up untuk dapatkan info dari Markbro.


[contact-form-7 id=”1403″ title=”Newsletter footer subscription”]


Social networks


Facebook

www.facebook.com/haimarkbro


Twitter

#Haimarkbro


Instagram

www.instagram.com/haimarkbro



Hubungi kami


Telpon Kami

081231133033


Kunjungi kami

Karang Rejo sawah 2 No 29, Surabaya


Kirim kami Email

Hai.markbro@gmail.com



Instagram Feed




Subscribe


Sign up untuk mendapatkan info dari MarkBro.


[contact-form-7 id=”1403″ title=”Newsletter footer subscription”]


Social networks


Facebook

www.facebook.com/hai.markbro


Twitter

#markbro


Instagram

www.instagram.com/haimarkbro